Tajam, Terpercaya dan Apa Adanya
Home » , , » Akan Naik 100 Persen Jadi Rp 8 Ribu Tiket Masuk Pantai Pandawa

Akan Naik 100 Persen Jadi Rp 8 Ribu Tiket Masuk Pantai Pandawa

Written By Dre@ming Post on Sabtu, 24 Oktober 2015 | 5:29:00 PM

Pantai Pandawa terlihat dipadati turis asing dan lokal.
MANGUPURA - Pantai Pandawa, Kutuh, Badung kembali dilakukan penataan pada sejumlah infratrsuktur seperti jalan dan lokasi parkir.

Penataan ini juga akan disertai dengan kenaikan harga tiket masuk menjadi Rp 8 ribu di tahun 2016 mendatang.

Sekretaris Desa Dinas Kutuh I Nyoman Camang,‎ mengatakan penataan pada sejumlah objek wisata di Pantai Pandawa dan sekitarnya diharapkan bisa menambah daya tarik wisatawan. Dengan penambahan kunjungan juga akan berpengaruh terhadap Pendapatan Aset Daerah (PAD) desa adat.

"Kalau tahun ini (2015) desa adat optimis bisa dapat PAD itu. Sedangkan untuk tahun depan PAD bisa capai Rp 10 miliar tapi dikelola oleh Pemda (pemerintah daerah)," tambahnya.

Untuk makin meningkatkan target itu, kenaikan tiket juga akan dikenakan di tahun 2016 nanti.

"Untuk tahun depan tiket masuk wisata domestik dan wisata mancanegara naik. Dari Rp 4 ribu menjadi Rp 8 ribu untuk domestik. Dan untuk wisman dari Rp 10 ribu naik menjadi Rp 16 ribu," ujarnya.

Pada tahun 2016 nanti juga akan dilakukan sejumlah penataan lagi seperti pembangunan Candi Bentar dan lokasi loket tiket.

Pemkab Badung untuk tahun anggaran 2016 kata dia juga sudah mengajukan dana Rp 2,5 miliar untuk pembangunan tersebut.

Pemkab nantinya akan mengambil alih pengelolaannya.

‎Guna membuat pembeda dengan pantai lain, Pantai Pandawa rencananya juga akan dibangun patung di atas perairan.

Hanya saja, karena belum bersifat darurat, maka pembangunan patung baru akan dibangun setelah pembuatan jalan dan parkir pantai selesai.

"Kalau yang urgen itu kamar mandi untuk wilayah timur dan barat. Sedangkan yang lainya loket tiket," tandasnya. Kepala Pengelola Pantai Pandawa Wayan Kasim menjelaskan, dalam sehari tak kurang dari 3000 wisdom dan 300 wisman mengunjungi pantai.







sumber : tribun
Share this article :

Dunia Bintang School

Visitors Today

Recent Post

Popular Posts

Post!!

Bunga Kamboja Kelopak 4 Datangkan Rejeki Dan Keberuntungan, Fakta/Mitos?

Di balik penampilannya yang cantik, ternyata ada banyak hal mistis dan mitos di balik bunga kamboja. Apa saja fakta dan mitos bunga kamboja?...

The Other News

 
Support : Dre@ming Post | Dre@aming Group | I Wayan Arjawa, ST
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Ungasan - All Rights Reserved
Template Design by Dre@ming Post Published by Hot News Seventeen